Entity Theory – Teori Akuntansi

Teori ini menganggap bahwa perusahaan memiliki eksistensi yang terpisah. Pemisahan ini terjadi pada kepentingan pemilik dan pemegang ekuitas yang lain. Pendiri dan pemilik perusahaan tidak perlu diidentifikasikan dengan eksistensi perusahaan. Teori ini didasarkan pada  persamaan sebagai berikut. Aktiva = Ekuitas (Modal).  Ekuitas pada dasarnya adalah kewajiban ditambah dengan hak pemegang saham. Elemen yang ada pada sisi kanan kadang-kadang disebut sebagai kewajiban, tetapi sebenarnya merupakan pemilikan dangan hak yang berbeda terhadap perusahaan.

Apa bedanya utang dan hak pemegang saham. Perbedaan utama antara utang dan hak pemegang saham berkait dengan penilaian atas hak kreditor yang dapat ditentukan secara terpisah bila perusahaan bubar, sedangkan hak para pemegang saham diukur dengan penilaian aktiva mula-mula yang ditanamkan ditambah dengan laba yang diinvestasikan kembali dan revaluasi yang terjadi sesudahnya.

Namun demikian hak untuk menerima pembayaran deviden dan bagian dari aktiva bersih pada saat likuidasi adalah hak sebagai pemegang hak pemilikan dan bukan sebagai pemilik atas aktiva tertentu. Teori ini memandang utang adalah kewajiban khusus dari perusahaan dan aktiva mencerminkan hak perusahaan unfuk menerima barang, jasa atau manfaatyang lain. Penilaian kembali aktiva akan berarti cerminan dari pengukuran manfaat yang akan diterima oleh perusahaan. Laba bersih perusahaan umumnya dinyatakan sebagai perubahan bersih para pemegang ekuitas, tidak termasuk perubahan yang timbul dari pengumuman dividen dalam transaksi modal.

Hal ini tidak berarti sama bahwa laba bersih adalah laba pemilik seperti pada teori pemilikan. Namun demikian mencerminkan perubahan bersih terhadap posisi ekuitas setelah dikurangi semua hak atau klaim termasuk bunga utang jangka panjang dan pajak penghasilan, yang hanya akan menjadi laba pemegang saham bila nilai penanaman mengalami kenaikan atau terdapat pengumuman dividen. Dengan demikian, laba ditahan adalah merupakan kekayaan perusahaan itu sendiri.

Anda mungkin juga berminat
Comments
Loading...